Bojonegoro - relindobojonegoro.com | Setelah pekan-pekan terakhir banjir menerjang beberapa kawasan pinggiran wilayah Kabupaten Bojonegoro, malam tadi (3/2/2015) akhirnya banjir pun menyambangi kota Bojonegoro. Hujan dengan intensitas tinggi, yakni 255 ml/detik selama 2 jam sejak pukul 17.30 WIB mengakibatkan jalan-jalan protokol, seperti Jalan Untung Suropati, Panglima Polim, Jalan Diponegoro dan sekitar Bundaran Adipura, serta Jalan Pattimura yang terdapat deretan instansi kantor pemerintah dan sekolah, tergenang air dengan ketinggian berbeda.
Selain beberapa ruas jalan tadi yang memang kerap disambangi banjir ketika Bojonegoro diguyur dengan intensitas tinggi antara 1 hingga 2 jam, Jalan Panglima Sudirman juga tergenang air hingga setinggi lutut orang dewasa. Demikian juga kawasan di sekitar stadion Sudirman Bojonegoro pun tak luput dari terjangan air.
Jl, Panglima polim Bjn |
Sekretariat Relawan Indonesia (Relindo) Bojonegoro yang berada di Jl. Lisman No 15 Bojonegoro pun turut tergenang air. "Pada pukul 18.15 WIB tadi air yang masuk ke dalam sekretariat setinggi 10 cm, dan untuk antisipasi keamanan, berkas-berkas penting serta peralatan elektronik harus dievakuasi ke tempat yang lebih tinggi", ujar Ahmad Rif'an, ketua Relindo Bojonegoro.
Air curahan dari langit yang tak mampu tertampung drainase juga sempat menggenangi RSUD Sosrodoro bagian kelas III. Hal yang sama dialami sebagian warga kota yang posisi rumahnya rendah, dan ini membuat mereka sangat kerepotan, apalagi kondisi dibarengi dengan pemadaman aliran listrik.
Tak sedikit pula motor dan mobil yang mogok ketika terpaksa menerjang genangan air di jalan-jalan dengan ketinggian kisaran 30 cm. Kondisi ini membuat macet arus lalu lintas.
Data di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro menyebutkan, berdasarkan analisa air yang menggenangi wilayah Kota Bojonegoro sekitar 848.430 m3. Namun, warga diharapkan tetap tenang dan tak perlu khawatir, karena tiga pompa pengendali di dalam kota juga sudah dioperasikan sehingga genangan bisa cepat surut, dan debit air Bengawan Solo juga masih dibawah siaga.
[4h4]a
Tidak ada komentar:
Posting Komentar